Sebagai pekerja akting tentunya mengharapkan peran yang menantang. Begitu juga dengan Asmirandah, yang mengaku merasa tertantang untuk berperan dalam sinetron terbarunya, dimana ia harus memerankan karakter wanita hamil.
“Jelas beda banget, karena baru kali ini aku berperan menjadi seorang perempuan yang hamil di luar nikah. Untuk berperan ini mesti merasakan banget, aku kan nggak pernah seperti itu, mengalami hamil di luar nikah. Di sinetron ini usia aku 17, sedangkan aku sudah 20-an tahun. tapi harus bisa merasakan orang hamil,” ungkapnya ketika berada di acara Dahsyat RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta barat.
Asmirandah yang berperan sebagai Kamila dan sinetron yang berjudul ‘Kemilau Cinta Kamila’ ini mengaku kalau dirinya harus benar-benar mendalami karakternya, karena itulah ia sempat observasi selama tiga bulan tentang kehamilan.
“Kesulitannya waktu di lokasi syuting aku di lokasi syuting harus merasakan benar-benar seperti orang hamil. Aku observasi sama orang yang lagi hamil selama tiga bulan. Bagaimana sih orang yang merasakan ngidam,” terangnya.
Sinetron ini menceritakan tentang Kamila yang sedang hamil diluar nikah. Kemudian Kamila pun harus berusaha dan berjuang menjalani hidup. “Kamila ceritanya hamil di luar nikah, gimana caranya dia berjuang untuk tetap hidup. Jalan ceritanya beda dari sinetron yang pernah aku jalanin. Kita sendiri belum tahu endingnya seperti apa,” tambahnya. (way/nsq)
* Sumber : http://film.indonesiaselebriti.com/ulasan_film/berita/321449606512/Asmirandah-Tertantang-Perankan-Wanita-Hamil *
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Yang Mask d Blog Ini Harap Coment.Ok..Makash